Statistik menunjukkan bahwa jika kamu memberdayakan dan mendukung wanita, maka orang-orang di sekitar mereka pun akan ikut tersejahterkan. Misalnya, kamu akan sering mendapati bahwa wanita-wanita ini merawat keluarga dan anak-anak mereka dengan lebih baik. Kamu juga akan menemukan berkurangnya jumlah kekerasan di dalam rumah.

Kamu akan melihat pergeseran mentalitas orang Bali yang cukup luar biasa karena mereka dianggap sebagai masyarakat yang sangat didominasi oleh laki-laki. Para wanita dalam masyarakat Bali ini sering dipaksa untuk tinggal bersama keluarga suami mereka, dan bukan keluarga milik mereka sendiri.

Namun, ketika kami memberdayakan dan mendukung wanita-wanita lokal ini, kami mendapati bahwa dalam banyak kasus, suami-suami mereka bersedia untuk pindah dengan istri mereka dan dalam beberapa kasus, kami juga menemukan bahwa suami sebenarnya adalah orang yang tinggal sekaligus merawat anak-anak. Ini merupakan perubahan yang signifikan dan kuat dalam masyarakat kita yang kita rangkul.

 

Mengapa Pemberdayaan Perempuan itu Penting?

Agar seorang wanita bisa menjadi sukses, mereka harus memiliki gagasan yang jelas tentang harga diri, dan juga harus memiliki kepercayaan diri serta kebebasan untuk membuat pilihan mereka sendiri.

Wanita yang diberdayakan akan terus berjuang dan bekerja untuk mencapai yang terbaik dan untuk melakukan ini; Mereka membutuhkan dukungan. Kami juga menemukan bahwa wanita yang diberdayakan akan bekerja lebih baik saat berbarengan dalam sebuah kelompok daripada pria. Ketika kita memberdayakan perempuan, kita pada dasarnya merangsang kepercayaan diri yang sudah mereka miliki dalam diri mereka sendiri, dan kita juga  menggali kreativitas dan kecerdasan mereka.

Statistik menunjukkan bahwa ketika perempuan diberi pinjaman mikro, mereka mampu mengangkat keluarga dan komunitas mereka untuk mengurangi kemiskinan.

 

Mengembangkan Masyarakat Lebih Lanjut

Selanjutnya, ketika kami memberdayakan dan mendukung perempuan lokal, kami membuktikan betapa menguntungkan dan bermanfaatnya sosok perempuan bagi komunitas kami. Dalam masyarakat yang biasanya didominasi oleh laki-laki, perempuan yang kuat dan mandiri akan melangkah dan mengambil alih daerah-daerah yang dulunya disediakan untuk rekan-rekan laki-laki mereka.

Sementara mereka berusaha untuk menjaga perdamaian dan harmoni di dalam rumah mereka, perempuan-perempuan ini juga mendapat dukungan dari keluarga dan komunitas mereka, dan dengan demikian, kami pun membongkar stereotip gender tradisional dan sekarang melihat wanita dan prestasi mereka dalam cahaya yang jauh lebih positif.

 

Memfasilitasi Pembangunan

Akhir kata, kami memilih untuk memberi fasilitas pada pengembangan. Ketika seorang wanita berdiri dan menunjukkan betapa ia percaya diri, wanita lain pun akan menjadi ikut diberdayakan untuk melakukan hal yang sama dan menghancurkan diskriminasi dalam prosesnya.

Pada akhirnya, pemberdayaan perempuan dan dukungan tanpa syarat ini bisa mematahkan stereotip dan membawa berbagai perubahan yang sangat dibutuhkan masyarakat kita secara keseluruhan dan itulah sebabnya kita memilih untuk terus mendukung dan memberdayakan perempuan lokal.

 

Meta: Ketika kita memberdayakan dan mendukung perempuan lokal, maka kita juga mendorong perubahan dan mengembangkan masyarakat yang lebih menerima dan didorong secara ekonomi.

Shares

Pin It on Pinterest

WhatsApp chat