MENGAPA (MEMILIH) KEMASAN ALUMINIUM DAN KACA?

Sejak awal telah kami putuskan bahwa harga produk kami tercermin dari kualitas bahan-bahan yang kami gunakan dan bukan pada kemasannya. Seiring dengan berkembangnya Utama Spice, berubah pula pandangan kami soal kemasan yang selama ini kami pakai. Berada di sebuah pulau kecil yang kerap dibanjiri dengan kemasan plastik sekali pakai dan kurangnya pengelolaan limbah yang tepat, kami sangat menyadari dampak buruk dari kemasan plastik sekali pakai terhadap lingkungan.

Kami selalu menggunakan plastik berkualitas tinggi yang memiliki nilai daur ulang yang tinggi JIKA DIDAUR ULANG. Meski kami selalu bermimpi bahwa botol kami didaur ulang, kami tahu bahwa sebagian besar kemasan plastik yang kami pakai masih akan berakhir di tempat pembuangan sampah dan juga lautan dan kami ingin ini BERUBAH.

Kami melakukan riset dan pencarian mendalam untuk menemukan kemasan yang benar-benar dapat berkelanjutan. Kemasan yang bisa dengan mudah didaur ulang, benar-benar ramah lingkungan, dan yang masih nyaman untuk digunakan, maka kami memutuskan bahwa kemasan kaca dan aluminium adalah pilihan terbaik. Aluminium merupakan logam daur ulang yang paling berharga. Tidak seperti plastik, yang mengalami penurunan kualitas setiap kali didaur ulang hingga akhirnya menjadi tidak bisa didaur ulang dan berakhir di tempat pembuangan sampah atau lautan. Aluminium dan Kaca dapat terus dihancurkan dan dibentuk menjadi produk yang sama lagi dan lagi tanpa kehilangan kualitasnya.

MENGAPA ISI ULANG?

Tujuan utamanya bukan hanya untuk menggunakan kemasan yang sama berkali-kali, tapi juga untuk mengurangi jumlah bahan yang digunakan untuk kemasan secara keseluruhan, yang berarti pilihan terbaik adalah bagi pelanggan kami untuk membawa botol mereka masing-masing dan menggunakan stasiun isi ulang (refill station) kami yang tersedia di dalam toko. Namun hal ini tidak selalu nyaman atau memungkinkan, maka dari itu kami ingin mencari bagaimana cara terbaik untuk membawa refill station ini kepada kalian dan sekaligus:

MENGHEMAT PENGELUARANMU

Tidak dapat disangkal bahwa botol aluminium memang lebih mahal daripada botol plastik. Tapi dengan memberi kamu opsi isi ulang, kami bisa memberimu harga yang sebanding dengan jika kami menggunakan botol plastik.

 

MENGURANGI BAHAN UNTUK KEMASAN

Meskipun masih ada kemasan yang terlibat dalam isi ulang tetapi jumlahnya tetap kurang dari apa yang akan digunakan jika kamu membeli kemasan umum yang lebih berat.

 

PAKAI ULANG (RE-USE)

Meski botol bisa didaur ulang, namun pemakaian semprotan plastik dan pompa tetap ada untuk alasan praktis. Dengan menawarkan isi ulang, pompa dan semprotan ini bisa digunakan berkali-kali dan dengan demikian mengurangi jumlah yang akan dibuang.

 

MEMBANGUN KEBIASAAN

Kami berharap dengan mendorong pelanggan kami untuk mengisi ulang produk favorit mereka, kami juga membantu membangun kebiasaan yang akan meresap ke dalam kehidupan mereka. Mengapa isi ulang? Penting bagi kami untuk menyediakan solusi bebas plastik dan ekonomis kepada pelanggan kami yang tidak dapat masuk ke toko kami untuk mengisi ulang produk favorit mereka.

Pin It on Pinterest

WhatsApp chat